Kode script ChatBox Anda atau bisa diganti dengan kode widget atau apa sajalah terserah.....
ChatBox

Senin, 25 Februari 2013

Penyebab Kekalahan Chelsea

,

Manajer Chelsea, Roberto Di Matteo, membeberkan penyebab kekalahan timnya dari Atletico Madrid di Piala Super Eropa yang digelar di Stade Louis II, Sabtu, 1 September 2012. Di Matteo menilai, skuadnya terlalu memberikan ruang bebas kepada penyerang Atletico, Radamel Falcao.

"Kami memberikan banyak ruang terutama untuk pemain seperti Falcao," kata mantan juru taktik West Bromwich Albion itu. "Sebelumnya kami mengatakan Falcao adalah salah satu penyerang terbaik di dunia dan dia menunjukkannya lagi di gol kedua."

Di pertandingan prestisius ini, Falcao menunjukan kapasitasnya sebagai ujung tombak papan atas di Benua Biru. Laga baru berjalan enam menit, Falcao sudah menjebol gawang Chelsea setelah memanfaatkan umpan Adrian Lopez. Lalu di menit ke-19 dan 45, pemain tim nasional Kolombia itu kembali mencatatkan namanya di papan skor.

Memasuki babak kedua, Chelsea mencoba bangkit. Pelatih Roberto Di Matteo memasukkan penyerang Oscar mengganti pemain tengah Ramires. Namun Chelsea tak berhasil menjebol gawang Atletico. Petr Cech bahkan harus kembali memungut bola dari gawangnya ketika Miranda mampu memanfaatkan tendangan bebas Mario Suarez pada menit ke-60.

Chelsea baru bisa memperkecil keadaan pada menit ke-75 ketika sundulan Gary Cahill, yang memanfaatkan sepak pojok dari Frank Lampard, tak mampu diantisipasi kiper Atletico, Thibaut Courtois. Namun gol dari mantan kapten Bolton Wanderes itu tetap tak mampu menghindarkan klub berjulukan The Blues itu dari kekalahan.

Menurut Di Matteo, timnya sangat lambat di awal permainan sehingga kebobolan dua gol dalam waktu 20 menit. "Hal itu membuat kami begitu kesulitan," tutur pria yang berhasil membawa Chelsea meraih trofi Liga Champions di musim lalu itu. "Kami juga kurang melakukan penetrasi di babak pertama."

Kendati demikian, Di Matteo tetap puas dengan performa anak asuhnya. "Kami mempunyai beberapa pemain inti yang bagus dan telah mendapatkan sejumlah pemain muda yang menarik," ujar pria berusia 42 tahun itu. "Ini akan membutuhkan waktu untuk menyatukan mereka, namun saya senang dengan yang kami miliki."
sumber: http://www.tempo.co/read/news/2012/09/01/099426785/Di-Matteo-Beberkan-Penyebab-Kekalahan-Chelsea



0 komentar to “Penyebab Kekalahan Chelsea”

Posting Komentar

 

realita anak kost Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger Templates